Hai Mams... weekend kemarin berkegiatan seru apa nih bareng si kecil?
Kalau saya hari Sabtu 7 September 2019 kemarin datang ke Bebeland lho.. banyak sekali keseruan dan permainan edukatif ada disana.
Memang yah yang namanya anak-anak hal yang paling menyenangkan dan menghibur adalah BERMAIN entah apapun bentuknya, mau bermain di tempat mahal atau hanya di kasur didalam kamar anak-anak itu selalu menikmati waktu bermainnya.
Nah.. sebagai Orangtua jaman now yang cerdas kita bisa donk mengambil celah memasukkan banyak unsur pendidikan dan nilai ke anak lewat kegiatan bermain ini, salah satunya dengan datang ke Bebeland ini.
Bebeland adalah wahana bermain yang di gelar Bebelac di beberapa mall besar di Indonesia yang menghadirkan beragam permainan edukasi yang direkomendasikan oleh Roslina Verauli, Psikolog Anak, jadi di setiap wahana yang disediakan anak-anak tidak hanya di eksplor untuk bergerak saja tapi juga IQ, EQ dan SQ anak akan distimulasi, tapi tetap dengan cara yang menyenangkan.
Untuk gelaran pertama Bebeland hadir di kota saya..horee! yah Bekasi menjadi kota yang disinggahi untuk pertama kali. Bertempat di Summarecon Bekasi wahana ini mendominasi warna tumeric hampirdiseluruh atrium mall.
Untuk masuk ke wahana permainan Bebeland itu gratis lho Mams, kita hanya perlu melakukan pembelian produk Bebelac dengan jumlah tertentu, dan kita akan mendapatkan pass masuk juga hadih istimewa
Passpor Hania |
Ada 3 area yang akan dijelajahi anak-anak saat memasuki Bebeland , yaitu Bebetown, Bebesea dan Bebeforest, seperti apa saja sih keseruan dari ketiganya ? yuk ikuti cerita saya
Ini adalah miniatur kota kecil dimana anak-anak digambarkan bisa berinteraksi dan melakukan kegiatan sehari-hari, ada Rock the bike, Connect the gear, halte, tractor dan Pets Ambulance.
Semua permainan di Bebetown ini anak akan diajak untuk memecahkan masalah ( problem solution) dengan menggunakan kematangan IQ, EQ dan SQ nya, anak ditumbuhkan rasa pedulinya untuk meningkatkan daya pikirnya.
Di Bebebtown ini Hania mencoba permainan "save the animal" ceritanya dia harus mengendarai mobil untuk menyelamatkan anak kucing yang terluka di pinggir jalan dan membawanya ke Rumah Sakit Hewan dan mengobatinya, disini terlihat lho.. kalau kepedulian si kecil akan sesamanya sangat dieksplor.
Ini adalah miniatur kehidupan ekosistem laut dan bagaimana kita menjaganya, dan ini melibatkan seberapa besar anak-anak ini peduli akan keberadaan laut juga makhluk yang ada di habitat ini.
Di area ini anak-anak akan bertemu dengan Harbour atau dermaga, disini mereka ditantang untuk menyelesaikan puzzle di lantai dermaga, ini menuntut anak melakukan problem solving dengan cara menyenangkan, selanjutnya mereka bisa menaiki perahu dan mengumpulkan sampah ( collecting trash) di permainan Clean the Ocean, rasa perduli mereka pada kebersihan laut diharapkan akan tumbuh dengan permainan ini.
Dibagian lain area ini juga ada permainan Saving People dengan menggunakan perahu dan layar virtual, anak diajak mendayung untuk menyelamatkan orang yang terdampar, kekuatan tangan anak dilatih disini, juga kecerdasan EQ dan SQ nya, baaimana mereka perduli dengan orang yang dalam kesusahan.
Rasa perduli akan laut juga termasuk menjaga makhluk didalamnya, dalam permainan Preserve the Turtle dan Coral Savior anak diajak menjaga kelestarian penyu dan terumbu karang.
Naah.. ini yang menjadi favorit Hania nih, karena ada area mandi bolanya, dan dia sangat menikmati itu, di area ini ketangkasan dan motorik anak di stimulasi dengan baik, ada Wall Climbing dan River yang mengharuskan anak menjaga keseimbangan untuk bisa melewatinya.
Juga ada Find the Way dan Grow the Tree yang merupakan permainan virtual dengan menggunakan layar LED tentang kehidupan hutan, anak cepat tanggap mencari jalan pulang untuk si kancil yang tersesat dan juga menanami kembali hutan yang gersang.
Lalu juga ada permainan Feed the Animal yang melibatkan IQ, EQ dan SQ anak untuk memilihkan makanan yang tepat untuk hewan-hewan yang kelaparan, rasa perduli anak pada hewan-hewan ini mampu meningkatkan daya pikir si kecil.
Menarik bukan semua permainan yang ada di Bebeland ini? apalagi saat masuk ke area permainan anak akan mendapatkan vest (rompi) khusus yang mereka bisa menempelkan badge dibagia dada untuk setiap permainan yang mereka bisa selesaikan.
Badge Hania sudah penuh |
Semua permainan di sini memang selalu melibatkan kemampuan IQ, EQ dan SQ si kecil, karena memang setiap Orangtua menginginkan anaknya tumbuh dan berkembang dengan baik dan ketiga unsur itu harus seimbang.
Pemberian nutrisi yang baik termasuk salah satu usaha Orangtua agar ketiga unsur itu berkembang dengan baik, seperti pemberian Bebelac dengan formula yang ditingkatkan, yaitu :
- Mengandung minyak ikan dan Omega 6 lebih tinggi
- Omega 3
- FOS:GOS 1 : 9 yang dipatenkan untuk kesehatan pencernaan.
- 13 Vitamin dan 9 mineral.
Dengan kandungan lengkap ini membuat menutrisi otak dan tubuh si kecil dengan baik dan nutrisi yang baik akan membuat anak tumbuh dengan baik secara fisik maupun emosional.
Siapa sih yang tidak ingin anaknya sehat dan memiliki rasa peduli yang tinggi? karena itu akan sangat baik buat masa depannya nanti.
O iya Mams.. wahana Bebebland ini tidak hanya berhenti di kota Bekasi saja lho.. nantinya akan ada di Surabaya 28-29 September 2019 dan Plaza Medan Fair 26 - 27 Oktober 2019, tandai kalender yahh.. dan jangan lupa ajak si kecil untuk bermain di Bebeland.
No comments:
Post a Comment