Thursday, May 24, 2018

Bebelac GO! Pelengkap Nutrisi yang Disukai Anak



Siapa yang sekarang usia anaknya lagi gesit-gesitnya, senang mencoba banyak hal baru yang terkadang membuat kita para Orangtua ini geleng-geleng kepala, atau terkadang tercekat lidahnya gara-gara si  anak memberikan pertanyaan yang terkadang kita sendiri tidak bisa menjawab ? kalau sekarang pembaca mempunyai anak usia 3-6 tahun yang seumuran anak saya, itu artinya kita satu perjuangan hehehe..

Anak di usia prasekolah atau awal sekolah memang sedang kritis-kritisnya, apalagi dengan kondisi arus informasi yang kelewat gencar seperti  sekarang ini rasanya punya ana usia 3-6 tahun ini seperti memiliki tantangan tersendiri buat kita Orangtuanya, terutama Ibu.

Di usia ini anak membutuhkan perhatian yang lebih intens tentang pemenuhan gizi dan stimulasi apa yang tepat untuk menunjang tumbuh kembang optimalnya, kalau saya memiliki beberapa hal penting yang saya lakukan untuk Hania, anak saya diusia ini :

  • Memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi, sebisa mungkin memenuhi zat gizi makro ( karbohidrat, protein ) juga mikro ( Vitamin dan mineral)
  • Menstimulasi kemampuan kognitif dan sosialnya dengan beragam permainan dan memberikan kesempatan untuk bermain dengan anak lain.
  • Memberikan ruang dan kesempatan buat dia untuk mencoba banyak hal baru


Kalau untuk pemenuhan gizi apalagi buat anak seusia Hania yang sedang pesat-pesatnya tumbuh,  banyak yang bertanya, sebenarnya anak kita masih butuh susu enggak sih ? Beberapa orang berpendapat asal makanannya lengkap sebenarnya susu tidak perlu diberikan, tapi kan terkadang dalam makanan yang dikonsumsi anak-anak setiap harinya nilai gizinya ada yang tidak tercukupi, apalagi kalau anaknya picky eater, waduh..jadi peer banget sepertinya.

 Kalau keluarga saya memang terus terang penganut Milkholic, sekeluarga doyan susu semua, anak pertama dan kedua yang sudah remaja konsumsi susu UHT dan si kecil Hania masih minum susu pertumbuhan, saat bepergian atau sekolahpun kotak susu UHT ukuran mini selalu jadi yang paling utama untuk perbekalan.

Khusus buat Hania saya sering bingung juga pemilihan susu yang tepat buat dia, pengennya susu UHT ikut kakak-kakanya, tapi saya juga ingin kalau susu yang dikonsumsinya mempunyai nutrisi yang baik, karena diusianya yang sekarang, menjelang 6 tahun dan sedang aktif-aktinya, serta semua organ sedang bertumbuh dan berkembang, maka asupan gizinya juga harus seimbang.

Bebelac GO! susu UHT yang tepat buat Hania

Bersyukur sekali ternyata ada juga susu uht yang pas buat Hania, jadi ceritanya saat berbelanja di minimarket Alfamart dekat rumah ada yang menarik di jajaran rak susu, kata pelayan toko, itu produk baru, saya langsung tertarik, kebetulan Hania juga mengkonsumsi merek susu yang sama, hanya saja dalam bentuk bubuk.

Bebelac Go! 


Adalah Bebelac GO! Susu yang saya maksudkan,  ini sepertinya akan jadi jawaban atas kegelisahan para Ibu yang ingin memberikan susu yang praktis, bisa diminum kapan saja, tapi tetap dengan komposisi gizi yang bagus untuk tumbuh kembang anaknya, Bebelac GO! mengandung beberapa keunggulan dibanding susu UHT yang beredar dipasaran, yaitu :
  • Mengandung Omega 3 dan 6
  • Mengandung serat pangan Inulin, yaitu nutrisi yang diperlukan unttuk kesehatan saluran cerna anak.
  • Mengandung 10 Vitamin dan 3 mineral yang sangat diperlukan untuk mendukung pertumbuhan optimal si kecil
  • Kandungan gula lebih rendah dibandingkan dengan susu UHT reguler.


Dengan semua keunggulan itu, kayaknya bisa dibilang kalau Bebelac GO! ini tidak sama dengan susu UHT lain, karena nilai gizinya memang lebih baik, apalagi kita tahu juga Bebelac merupakan brand susu premium yang baik untuk tumbuh kembang anak.



Kalau pas dirumah memang Hania lebih suka minum susu Bebelac 4 yang saya seduh dalam gelas kesayangannya, tapi pas diluar rumah, atau buat bekal sekolah sekarang dia bisa menikmati Bebelac GO! , selalu berusaha memberikan yang terbaik yah buat anak-anak, apalagi produk ini ternyata juga mudah sekali didapatkan, tidak hanya di Alfamart tapi juga dibeberapa minimarket seperti Indomaret atau Alfamidi, dan supermarket seperti Hipermart dan Transmart juga tersedia.

Pas pertama kali mencoba Hania langsung suka, dan saya tenang donk.. karena tahu komposisi yang ada didalamnya, ada 2 varian rasa Coklat dan Vanila, kalau Hania sih suka dua-duanya, apalagi di minimarket langganan sering ada promo potongan diskon, jadi sekalian nyetok deh..

Ternyata tidak hanya potongan diskon lho, yang kita dapatkan saat membeli susu Bebelac GO! Ini, tapi juga ada reward khusus, jadi setiap kita membeli Bebelac GO! dan kita upload struknya di www.bebeclub.co.id/bebereward maka kita akan mendapatkan 30 point, nah point yang terkumpul nantinya bisa ditukarkan dengan beragam hadiah seperti peralatan rumah tangga, voucher atau trip ke luar negeri, untuk lebih mudah sebaiknya instal aplikasi Bebeclub di gawai kita, ada bonus 500 poin lho untuk upload struk pertama, yuk coba..



Dan ternyata memenuhi nutrisi anak sekarang semakin mudah saja yah, perkembangan jaman ternyata juga membuat para Orangtua seperti kita semakin mempunyai banyak pilihan yang terbaik untuk anak kita.


10 comments: