Wednesday, April 25, 2018

Tips Memilih Jajanan Dalam Kemasan yang Aman untuk Anak.


Makan sudah..
Minum susu sudah..

Tapi sepertinya anak-anak ini belum lengkap kalau enggak jajan yah..padahal tahu sendiri kan bagaimana kondisi jajanan anak-anak yang ada dipasaran sekarang ini.

Kalau saya karena anaknya lumayan banyak, 3 orang, jadi setiap kali nyetok jajanan biasanya sekalian banyak, biar lebih hemat.

Belanja bulanan atau mingguan baik dipasar tradisional atau supermarket, yang namanya cemilan tidak pernah terlewatkan, malah anak- anak ini punya permintaan sendiri, biasanya sih saya pilih jajanan yang saya anggap aman dan enggak berbahaya buat anak-anak.

Sebagai konsumen kita dimanjakan sekali dengan banyaknya ragam jajanan yang bisa dipilih, tapi tetap dok..harus jadi konsumen cerdas, ada 3 hal penting yang selalu saya perhatikan kalau membeli makanan kemasan, ini bukan hanya untuk jajanan saja yah :
  • Perhatikan izin edarnya, kalau hal ini yang kode resmi dari BPOM dan label halal dari MUI
  • Perhatikan masa kadaluarsanya
  • Perhatikan komposisi bahannya
Ribet amat sih..lhaa kalau anak sakit gara-gara makanan yang kita berikan, bukannya lebih ribet lagi?

Tidak bisa dipungkiri saat berada di warung atau supermarket biasanya anak akan memilih jajanan yang paling terlihat menyolok mata baik warna kemasannya ataupun bentuk kemasannya, tapi kembali harus diingat yang 3 tadi, jadi Insyaallah aman.

Dalam keranjang belanjaan saya biasanya jajanan kemasan yang mendominasi adalah biskuit, keripik singkong dan permen susu.

Koq permen ? karena dari kecil saya memang suka permen, dan itu seperti menurun pada anak-anak saya, apalagi kalau bisa dibilang permen itu jajanan dalam kemasan yang paling praktis dan bisa dinikmati kapan saja,  apalagi kalau permen dari jenis yang bisa memberikan manfaat buat anak-anak.

Pindy Permen Susu Jajanan Enak dan Aman



Kalau saya biasanya pilih-pilih permen yang selain enak,  anak-anak suka juga yang terpenting aman.

Pindy Permen Susu ini anak-anak suka banget,  karena memang terasa sekali susunya,  selain itu saat masuk mulut gampang melunak dan dikunyah.

Enggak takut,  kan permen susu ini beberapa waktu lalu pernah dikabarkan mengandung narkoba?  Hayyoo. .kembali lagi harus jadi konsumen cerdas yah,  karena ternyata kabar itu hoax belaka,  yang benar adalah anak-anak yang lemas setelah makan permen ini lemas karena memang baru mengonsumsi obat penurun panas, apalagi setelah diperiksa dengan seksama oleh instansi kesehatan setempat ternyata permen ini aman 100% untuk dikonsumsi dan negatif dari bahan berbahaya.

Permen susu Pindy ini diproduksi oleh perusahaan yang tertera jelas di kemasannya, yaitu PT. inasetra Unisatya (IU)yang berlokasi di daerah Bogor,  Jawa barat,   jadi tidak perlu khawatir tentang darimana permen ini diproduksi yah...

Keterangan produsen Permen susu Pindy

Next... yang membuat saya yakin kalau produk ini aman adalah kode serifikasi dari BPOM dan label halal dari MUI tertera dengan jelas,  juga tanggal kadaluarsanya, ini membuat saya tenang memberikan permen ini ke anak-anak. 

Label halal dari MUI itu bukan main-main lho.. karena memang untuk mendapatkannya harus melewati pemeriksaan yang ketat,  ini juga berlaku untuk kode sertifikasi dari BPOM,  enggak mau kan ngasih anak jajanan yang tidak terdaftar di BPOM?

Sertifikasi dari BPOM dan MUI

tanggal kadaluarsa

Masih ada lagi nih.. yang biasanya saya perhatikan saat saya membeli jajanan dalam kemasan untuk dikonsumsi untuk anak-anak,  yaitu informasi bahan dan kandungan nutrisinya,  ini penting,  jadi saya tidak memberikan nutrisi kosong buat anak-anak saya,  nah di kemasan permen susu Pindy ini semuanya dicantumkan dengan jelas,  jadi membuat saya tenang,  karena tidak terdapat bahan yang membahayakan. 

Informasi nilai gizi

Tapi teteup ya.. diatas semua yang biasanya memang jeli saya perhatikan,  ada yang paling penting,  yaitu rasanya,  kalau semua syarat diatas itu lengkap ada,  tapi kalau rasanya anak-anak enggak sreg biasanya ya enggak laku dirumah hehe.. Tapi kalau permen yang satu ini anak-anak doyan banget,  apalagi teksturnya lembut dan rasa susunya terasa sekali. 

Ada tiga variasi rasa dari Permen susu Pindy ini
  • Rasa susu
  • Rasa susu coklat
  • Rasa susu strawberry
Tapi perlu diperhatikan juga,  karena bagaimanapun juga bahan utama dari hampir  semua kembang gula ya pastilah gula,  jadi sebagai Orangtua kita harus bijak dalam jumlah, 1-3 cukuplah untuk anak-anak,  karena dalam 1 permen ini terdapat 2 gram gula,  dan jangan lupa selalu minta anak untuk menyikat giginya dwngan teratur untuk mengurangi karies akibat kandungan gula dalam permen ini. 


Ini tulisan sederhana tentang bagaimana memilih jajanan dalam kemasan,  ingat yah.. Jajan boleh, asal aman buat anak- anak.

Informasi lebih banyak tentang Pindy Permen Susu busa dilihat di :
IG : @permenpindy_id
#permenpindy #Amandikonsumsi





1 comment:

  1. Asik low fat, bisa puas nih makan permen pindy. enak banget rasanya. susu berasa

    ReplyDelete