Laman

Monday, September 19, 2016

Melongok Booth Pristine 8+ di Jak-Japan Matsuri







Ada yang seru di sekitaran Parkir timur Gelora Bung Karno , Jakarta tanggal 3 dan 4 September 2016 kemarin, segala hal yang berbau Jepang tumplek blek disana, dan rupanya ada festival Jak-Japan Matsuri yang memang secara rutin digelar setiap tahunnya.
Jak-Japan Matsuri ini tahun ini sudah memasuki tahun ke 8 sejak pertama kali diadakan, festival menampilkan beragam budaya keseharian masyarakat Jepang, kalau buat saya sendiri sih, masuk ke festival ini serasa masuk kedalam dunia animasi kartun Doraemon ( ya elah.. ketahuan umur ini sih..) selain kebudayaannya yang paling berkesan buat saya adalah banyaknya makanan khas Jepang yang mungkin hanya bisa ditemui ditempat ini.

Sebenarnya Jak-Japan Matsuri ini awalnya lahir saat peringatan 50 tahun hubungan diplomatik Jepang-Indonesia di tahun 2008, berangkat dari situ dan melihat antusiasme rakyat Indonesia khususnya warga DKI Jakarta yang memang warga negara Jepang atau orang-orang yang mencintai kebudayaan Jepang membuat festival ini jadi seperti ajang temu kangen.
Itulah mengapa meski sudah masuk tahun ke 8 tapi pengunjung yang datang kesini setiap tahunnya selalu ramai, bisa dibilang ini adalah festival kebudayaan Jepang terbesar di Indonesia.
Dan untuk tahun ini saya dapat kesempatan hadir dan mencoba ber haik..haik dengan banyak orang Jepang yang hadir di festival ini sambil seseruan mencicipi banyak makanan Jepang dan yang pasti belanja macam-macam produk yang langsung didatangkan dari Jepang, atau produk yang meski diproduksi di Indonesia tapi memiliki lisensi atau menggunakan teknologi Jepang.
Salah satu produk dengan teknologi Jepang ini yang kebetulan membuat saya penasaran adalah air minum beralkaline Pristine 8+, yang konon kabarnya bisa untuk media detoksifikasi tubuh.

Kebetulan  ternyata Pristine ini juga membuka booth disini, tahu doonk... kalau produk yang tampil di booth pameran atau festival biasanya akan didiskon, naah itu tujuan saya... tapi ternyata saya tidak hanya mendapat diskon saja lho, saya malah bisa bertemu dengan Mr.Kei Sinohara , Direktur Pristine – Nihon Trim Technology Japan .
Seneng? pasti... apalagi Mr.Kei ini ternyata ramah banget dan mau menjawab banyak pertanyaan saya tentang Pristine ini, karena terus terang saya masih penasaran dengan taglinenya “Sehat itu Mudah, Detox Setiap hari” masa iya dengan meminum air saja kita bisa melakukan detox sih..

Karena memang tidak bisa dipungkiri kalau polusi dari udara dan makanan yang masuk kedalam tubuh kita ini seperti racun yang terus-menerus memenuhi tubuh kita, menghindari makanan-makanan itu terkadang bisa dibilang susah.
Saya sendiri sebenarnya sangat jarang makan diluar, juga anak-anak, saya berusaha masak sendiri setiap hari, selain hemat juga agar saya tahu apa yang masuk ketubuh keluarga saya, tapi makanan-makanan semacam gorengan, junk food tetap saja enggak bisa dihindari.
Dan salah satu cara agar tubuh saya dan keluarga bisa tetap bersih ya dengan Detox, tapi untuk detox yang ribet-ribet kayaknya saya agak mikir juga, itulah kenapa saat saya tahu ada satu produk detox alami dengan air alkali berpH 8 saya jadi tertarik.
Kenapa Pristine 8+ ?




Ini juga yang jadi pertanyaan saya yang utama buat Mr.Kei yang ternyata sudah lancar berbahasa Indonesia ini, padahal saya awalnya sudah keder aja mau ngomong , soalnya bahasa Jepang yang saya tahu Cuma kokoronotomo .. hehehe.. tapi setelah tahu beliau ini bisa berbahasa Indonesia legalah saya.
Mr.Kei mengatakan kalau Pristine ini merupakan air alkaline dengan pH 8,7 yang memungkinkan pembersihan secara alami pada tubuh, tapi sebenarnya air alkaline juga sudah banyak kan dipasaran, jadi apa donk yang membuat Pristine ini beda?
Ternyata yang membedakan Pristine dengan air alkaline dalam kemasan yang lain adalah jumlah pemeriksaan kualitas air, kalau untuk air minum dalam kemasan lain pemeriksaan yang dilakukan mungkin hanya mencapai 20 kali tapi untuk Pristine ini kualitas air akan diperiksa hingga 52 X , dan pengolahan airnya menggunakan mesin khusus dengan teknologi Jepang, hal ini yang membuat Pristine unggul dibandingkan dengan air minum dalam kemasan lain.
Sumber air untuk memasok Pristine 8+ ini berada di daerah Cikeretek, Bogor., dan dilokasi yang sama pabriknya didirikan, pabrik tunggal dengan hanya satu sumber mata air sebagai bahan bakunya membuat standar mutu dari Pristine lebih jelas.
Saat ditanya apakah Nihon Trim ini juga menjual Pristine ke Jepang, Mr . Kei Sinohara berkata kalau di jepang kualitas air sudah bagus dan bila mereka menginginkan untuk mengkonsumsi air alkali, mereka akan memasang mesinnnya agar bisa merubah air dirumah mereka menjadi air alkali, iseng saya tanya bagaimana kalau saya pasang mesin itu dirumah saya, beliau mengatakan kalau sangat sedikit air disini yang memiliki kualitas bagus (apalagi Bekasi) dan bisa dirubah menjadi air alkali.
Sebenarnya apa yang membuat orang menjadi lebih memilih air alkali yah saat ini, ada beberapa alasan sebenarnya, diantaranya :
·         Molekul air alkali lebih kecil (microwater) sehingga bisa diserap oleh sel-sel tubuh lebih cepat dan lebih baik.
·         pH lebih tinggi ( lebih dari 8 ) ini yang membuat air alkali mampu menetralisir limbah asam dan mampu menjaga keseimbngan pH tubuh.
·         Ionisasi yang nantinya aakan berfungsi sebagai penangkal radikal bebas dalam tubuh.

Bicara mengenai harga memang Pristine ini dibanderol dengan harga yang lebih mahal dibanding air mineral biasa, tapi mengingat proses dan teknologi yang digunakan, sepertinya sebanding deh..
Saat menyebut nama Pristine orang akan langsung mengingat akan bentuk botolnya yang ramping dan praktis, dan kalau menurut saya bentuk botol itu sangat handy, nyaman digenggam, ternyata bentuk botol seperti itu sudah melalui riset panjang dan survey dengan sekitar 300 orang responden, yang akhirnya memilih model botol yang sepert sekarang kita pakai.
Ada beberapa ukuran kemasan Pristine 8+ di pasaran yang bisa kita beli, yaitu :
·         Botol 400 ml      perkarton berisi 24 botol
·         Botol 600 ml      perkarton berisi 24 botol
·         Botol 1500ml     perkarton berisi 12 botol
·         Galon 19 l           hanya dengan berlangganan.

Pristine 8+ Baby khusus untuk bayi  dan anak-anak

O iya.. ada satu lagi yang unik dari air mineral Pristine 8+ ini lho.. yaitu adanya varian khusus untuk bayi dan anak-anak, saya sempat heran juga ini produsen air minum koq kerajinan banget sih pake acara membuat varian khusus untuk bayi dan balita.
Ternyata varian Pristine Baby 8+ ini memang diperuntukkan untuk bayi diatas usia 8 bulan karena mengandung pH 8,3 itu adalah ukuran pH yang paling tepat untuk bisa diserap dengan baik oleh anak-anak, dan juga molekulnya lebih kecil di bandingkan air mineral dipasaran sehingga organ pencernaan bayi dan balita yang masih rentan dan belum begitu sempurna bisa menyerapnya dan mendapatkan manfaat penuh dari minum air.
Pristine Baby 8+ ini diklaim sebagai yang pertama di Indonesia lho..



Saya sih jadi kepikiran buat mengganti air dirumah dengan Pristine 8+ ini karena kalau mesti memasang mesin perubah air alkali pasti mahal banget, apalagi untuk tumbuh kembang anak-anak kan diperlukan asupan makan dan minum yang berkualitas.



16 comments:

  1. Terima kasih artikelnya yang informatif. Hidup semakin mudah dengan banyak produk bermanfaat. Namun tetap harus diperhatikan segala sesuatunya agar tak merugikan kita.
    Salam hangat dari Jombang

    ReplyDelete
  2. Aku suka banget sama air minum ini, sampe sekarabg kalo ke alfamart nyarinya ini

    ReplyDelete
  3. Pertama minum Pristine karena wadahnya lucuuu...
    Kalau lebih mahal dibanding air yang nggak alkali, rasanya enggak Mbak. Beli di Indomaret cuma 3000 soale Pristine... (apa relatif sama mililiternya? nggak perhatiin sih kalau itu hehehe)
    Tapi kemarin lucuuu di JakJapanMatsuri
    Hari pertama harga Pristine dijual 5000 dapet dua
    Hari kedua jadi 10000 dapet tiga. Iseng nanya kok jadi lebih mahal... katanya soalnya stok dari dia abis, beli di tempat lain wkwkwkwk *jujur banget mas-mas stafnya*

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya.. Hari pertama emang stoknya lebih banyak, jadi lebih murah.

      Delete
  4. asik benget nih, jalan-jalan sekalian detox
    harganya pun masih kejangkau.

    Terima kasih dan salam kenal

    ReplyDelete
  5. Hania ikutan minum Pristine juga yak, kemasannya lucu dan menarik ya. Salam sehat mak lubena :)

    ReplyDelete
  6. saya malah baru tahu air mineral merk pristine ini...

    ReplyDelete
  7. Bagus tuh, coba boleh, traktir yaa :p

    ReplyDelete
  8. Saya berencana ganti air galon di rmh dg pristine, tapi sy punya bayi 6 bln. Apakah boleh?

    ReplyDelete
  9. Saya punya bayi 8 bln apakah aman meminum pristine 8+?

    ReplyDelete