Tuesday, February 16, 2016

Launching Buku Nutrient Power ; Terapi Untuk Kesehatan Jiwa


Pernah berpikir tidak kalau anak dengan perilaku yang buruk bukan semata karena pengaruh lingkungan dan salah asuh ? tapi bisa jadi si anak mengalami ketidak seimbangan biokimia dalam tubuhnya, atau istilah sederhananya ada zat-zat yang berlebihan atau kurang dalam tubuh si anak.

Pemaparan itu saya dapatkan peluncuran buku Nutrient Power di Jakarta, 14 Februari 2016, buku yang diterjemahkan dari judul yang sama ini karya William J Walsh, PhD yang selama karirnya telah menangani 30.000 pasien dengan berbagai kondisi, berkisar dari Autisme, skizofrenia hingga Alzheimer.

Buku yang berisi 259 halaman ini diharapkan menjadi penyempurna sekaligus bahan perkenalan akan Terapi Nutrien yang memang masih sangat jarang dikenal di Indonesia, begitu ungkap Yully Purwono sang Direktur utama PT.Jejak Benang Emas, penerbit buku ini, karena perjalanan buku ini lumayan panjang hinga bisa diterima masyarakat.

Acara launching buku yang berlangsung di rumah Bpk.Letjen TNI (Purn) Tarub ini sempat di buka juga oleh sang tuan rumah yang juga menjabat sebagai Penasehat di PT.Jejak Benang Emas, beliau menyampaikan rasa syukur dan berharap buku ini akan bermanfaat untuk praktisi kesehatan khususnya dan masyarakat luas umum.

Isi buku ini mengangkat keberhasilan Terapi Nutrient untuk kesehatan jiwa, seperti saya tulis diatas perilaku buruk pada anak ternyata tidak melulu karena pola asuh atau lingkungan, banyak yang tidak menyadari kalau penyimpangan perilaku bisa disebabkan ketidak seimbangan biokimiawi dalam tubuh, seperti anak yang kadar tembaga (Cu) dan Zn tinggi dalam tubuhnya, tumbuh menjadi anak dengan berperilaku buruk, dan saat dewasa nanti cenderung menjadi orang yang bermasalah kejiwaannya, ini yang dijabarkan oleh dr.Novy Arifiani yang juga menjadi editor buku ini, bersama Annisa A Tarub dan Bapak Yully sendiri.

Dalam penelitiannya Dr.Walsh sang pengarang, yang lebih banyak dilakukan dipenjara, dengan melibatkan para narapidana sebagai obyek penelitiannya menemukan kalau para narapidana itu memiliki masalah ketidakseimbangan biokimiawi dalam tubuhnya, dan itu mengakibatkan seseorang menjadi bermasalah kejiwaannya seperti depresi, skizofrenia atau gangguan jiwa lain, bahkan dibeberapa kasus orang yang menyatakan dirinya LGBT.

Allah menciptakan tubuh manusia ini begitu komplek, dan dengan tatanan yang sangat rumit bila ada satu atau beberapa unsur biokimiawi dalam tubuh berlebih atau kurang maka akan berdampak pada kerja otak , dan yang kita tahu otak sebagai pusat pengendali kan.. jadi bisa dibayangkan seseorang yang tidak seimbang unsur biokimiawi dalam tubuhnya akan sangat mungkin terjadi penyimpangan kerja otak.

Karena itu Terapi Nutrien ini hadir sebagai kunci penyeimbang biokimiawi dalam tubuh, cara kerjanya sangat rumit tapi dalam garis besarnya saya sebagai orang awam menyimpulkan kalau terapi ini seperti menggunakan metode “ mengurangi yang berlebihan, dan menambahkan yang kurang secara alamiah”, selain itu dr.Novi juga menjelaskan kalau terapi ini juga bisa tetap dijalankan beersamaan dengan apa yang sudah dilakukan para Psikiater untuk para pasiennya agar hasilnya lebih maksimal.

dr.Novy menjelaskan tentang Terapi Nutrient

Di buku ini juga dijelaskan terapi apa yang cocok dipadankan dengan Terapi Nutrien itu, salah satunya seperti  terapi ABA ( Applied Behavior Analysis) yang untuk kasus Autisme, dan saya senang sekali saat tahu kalau ternyata saat launching buku ini dr. Rudy Sutady SpA, MARS, SPd atau saya lebih kenal dr. Rudy KidABA bisa hadir dan memberikan presentasi langsung, karena memang beliau ini yang paling pakar masalah terapi ABA untuk anak dengan Autisme, keyakinan beliau “ Autism is Curable” membuat banyak perubahan dan memberikan banyak harapan para orang tua dengan anak dengan gangguan autisme.

dr.Rudy menyatakan kalau ilmu kedokteran saat ini berkembang sangat pesat dan beragam, dulu autisme dianggap salah satu penyakit jiwa yang harus disembuhkan di Rumah Sakit Jiwa, kebayang donk.. ngerinya, sampai akhirnya berkembang kalau anak dengan autisme itu seperti ada sistem yang salah dalam tubuhnya, ada beberapa unsur biokimiawi berlebih dalam tubuhnya seperti logam berat dan toksin serta kurangnya beberapa unsur penting, lalu bagaimana mengatasinya? Yah salah satunya dengat diet makanan dan terapi ABA, juga Terapi Nutrient, karena pada dasarnya autisme sama seperti penyakit lain, jadi bisa disembuhan, dan yang dianggap kompeten untuk menangani anak autisme siapa? karena sering terjadi pada anak yang sedang tumbuh dan berkembang maka sudah selayaknya yang menangani adalah dokter tumbuh kembang anak.

Di buku ini juga di ceritakan bagaimana masa-masa kegelapan akan pengetahuan orang akan autisme, bahkan di tahun 1960an seorang Psikiater mengatakan kalau anak autis lahir dari seorang ibu yang sedingin es dan Ayah yang antara ada dan tiada, dan pernyataanya itu membuat banyak para Orang tua dengan anak autis menjadi depresi, untung kita enggak hidup dijaman dia yah.. karena sepanjang yang saya tahu banyak Orang tua yang anaknya menderita autis merupakan orang tua dengan dedikasi tinggi kepada anaknya, bahkan tidak sedikit di tempat anak saya terapi ada beberapa orang tua yang memutuskan meninggalkan karirnya yang gemilang demi mendampingi anaknya untuk memperoleh kesembuhan, tapi memang anak yang terlahir autis ini memiliki beberapa sistem yang salah dan tidak berjalan dengan baik dalam tubuhnya.

dr.Rudi ,  pakar ABA di Indonesia


Buku yang penuh istilah kedokteran ini lumayan membuat para awam seperti saya siwer, itulah kenapa dr.Novi berpesan untuk para pembaca yang tidak begitu mengerti istilah dan metode-metode didalamnya harus beronsultasi dulu dengan ahli yang berkompeten dan tidak menjadi “dokter-dokteran” dalam menerapkan apa yang dijabarkan di buku ini.

Di halaman-halaman terakhir buku ini juga memuat beberapa klinik yang menerapkan Terapi  Nutrient ini, sayangnya diantara banyak nama klinik yang tertulis, saya tidak menemukan nama klinik di Indonesia, harapan saya semoga metode sebagus ini dikenal luas masyarakat kita.

Untuk informasi dan pemesanan buku ini bisa menghubungi
www.nutrientpower.co.id
contact@nutrientpower.co.id

Berfoto bersama dr.Rudy dan istri usai acara .


6 comments:

  1. Ooo autisme ada juga diet dan terapi nutrientnya.. Dan suka dengan kalimat "mengurangi yang berlebih dan menambah yg kurang"...

    Informasinya bermanfaat terutama utk keluarga penderita autis.. Dan edukatif bagi orang awam kayak sayah..

    ReplyDelete
  2. Ada Bang.. malah kebanyakan yang berhasil sembuh dengan biasanya yang mengkombinasikan diet dan terapi ABA.

    ReplyDelete
  3. Mendapat pengalaman yg luar biasa dari ulasan dan membaca buku ini...inspiratif can sangat bermanfaat

    ReplyDelete
  4. Kesempatan langka bisa menimba ilmu dari pakarnya.

    ReplyDelete