Women's Talk Liputan6.com sekaligus Launching Ovale Bedak Dingin |
Selalu ada yang menyenangkan dan bermanfaat di setiap event Women's Talk Liputan6.com, karena setiap event mengangkat hal-hal yang berhubungan dekat dengan peermpuan.
Pun di event kali ini yang sekaligus Launching bedak dingin Ovale yang digelar di Beranda Kitchen, Jakarta, saya kebetulan hadir di acara istimewa itu, bergabung dengan banyak beauty blogger yang kinyis-kinyis dan muda belia, menyenangkan sekali.
Ruangan restoran yang biasanya berkesan klasik itu hari ini berubah jadi cantik dengan banyak sentuhan pernik mutiara di sana-sini, karena memang tagline acara siang itu #SecantikMutiara, penyelenggara ingin mengangkat karakter mutiara yang cantik namun kuat di produk bedak dingin Ovale yang akan diluncurkan, selain itu Secantik Mutiara dipilih karena salah satu komposisi bedak dingin Ovale ini adalah mutiara.
Acara dipandu MC Sharin yang cantik dan bikin cair suasana, dua narasumber yang juga cantik sudah hadir diatas panggung yang lagi-lagi cantik *namanya juga event cantik*
Narasumber pertama Shasa Chi, perwakilan dari beauty blogger yang hadir, gadis manis dengan penampilan ala-ala Korea ini bercerita tentang blognya juga kebiasaanya memakai bedak dingin, dia juga happy banget pas tahu kalau Ovale kini ada mengeluarkan produk baru yaitu bedak dingin Ovale yan katanya lebih praktis dan higienis.
Hal senada juga disampaikan oleh tamu kita kedua di event ini, Naysila Mirdad, artis beberapa judul sinetron, yang ternyata kalau di lihat dari dekat cantiik banget, dan juga ramah. Naysila yang juga anak artis Lidya kandau ini ternyata dia dan Mamanya juga punya kebiasaan memakai perawatan yang alami termasuk memakai bedak dingin yang khusus dipesan dari daerah, tapi sekarang kayaknya enggak perlu lagi deh.. karena sudah ada bedak dingin keluaran Ovale.
Saat ditanya apa arti kecantikan, keduanya sepakat kalau cantik artinya nyaman dengan diri sendiri, dan selalu berpikir positif, dan untuk kecantikan luar, wajah yang terawat dan bersih akan mampu membuat kecantikan seorang perempuan bersinar secantik mutiara, dan dengan perwatan alami salah satunya pemakaian Ovale bedak dingin ini bisa membuat wajah cantik berseri.
Tak hanya talkshow saja ternyata acara hari itu, ada satu workshop seru yang sekaligus bikin geregetan para blogger yang hadir, workshop bikin bandana dari kain lace dan mutiara, kebayang donk.. para beauty blogger yang biasanya pegang alat make up dan laptop sekarang harus berjibaku dengan jarum dan benang, dan hasilnya ada beberapa yang ternyata cukup terampil tapi enggak sedikit juga yang nyerah menghadapi tajamnya si jarum, hehe..
Para beauty blogger asyik membuat bandana dari lace dan mutiara |
Yang akhirnya berhasil membuat bandana |
Ini dia bandanya yang paling cantik |
Ini nih yang sukses ngerjain para blogger dengan jarum dan benang (Astari dan Novi) |
Yang beruntung mendapatkan doorprize |
Tentang Ovale Bedak Dingin
Di event Women's talk Liputan6.com kali ini sekaligus peluncuran produk baru dari Ovale yaitu Ovale bedak dingin, saya jadi ingin sedikit membahas deh.. tentang si bedak dingin ini,
Ovale Bedak Dingin, perpaduan antara tradisi dan modernitas |
Bicara bedak dingin, ini adalah tradisi kecantikan wanita Indonesia yang sudah ratusan tahun ada, konon katanya saat masih di jaman kerajaan para Putri ini memiliki dayang atau among ( perempuan-perempuan penjaga Putri) yang mempunyai keahlian khusus dalam hal meracik bedak dingin yang dipakai sang Putri, dan biasanya di setiap wilayah atau kerajaan berbeda racikannya,
Bahan utama bedak dingin adalah beras putih, dan karena makanan utama orang Indonesia sejak dulu adalah nasi, jadi tak heran kalau bedak dingin ini cukup populer, juga ditambahkan beberapa bahan alami penunjangnya yang membuat kulit lebih halus dan segar, cara membuatnya juga masih sederhana dan kurang higienis, beras direndam sampai lunak sebelum akhirnya ditumbuk bersama bahan lain, bedak dingin biasanya berbentuk bulatan atau semacam pasta.
Bahan utama bedak dingin adalah beras putih, dan karena makanan utama orang Indonesia sejak dulu adalah nasi, jadi tak heran kalau bedak dingin ini cukup populer, juga ditambahkan beberapa bahan alami penunjangnya yang membuat kulit lebih halus dan segar, cara membuatnya juga masih sederhana dan kurang higienis, beras direndam sampai lunak sebelum akhirnya ditumbuk bersama bahan lain, bedak dingin biasanya berbentuk bulatan atau semacam pasta.
Pemakaian bedak dingin juga mudah, tinggal ditambahkan sedikit air putih atau air rendaman mawar dan dilumatkan, selanjutnya diaplikasikan kewajah sampai kering dan lalu dibilas sampai bersih, efek dingin didapat selama pemakaian dan setelah dibilas.
Di beberapa daerah bedak dingin tak hanya di pakai untuk kecantikan semata tapi lebih kepada sebagai pelindung wajah dari teriknya sinar matahari, karena daerah-daerah seperti wilayah pulau Kalimantan memang cuacanya lumayan terik, saya yang beberapa kali datang kesana juga acap melihat para perempuannya memakai bedak dingin untuk melindungi wajahnya saat bekerja diladang atau dilaut, karena memang cuaca terik itu terkadang sangat menyengat, dan efeknya serin mebuat kulit wajah yang notabene sangat sensitif jadi terkelupas dan merah-merah, bedak dingin di sini tak hanya untuk kecantikan lho.. malah terkadang untuk meredam panas tubuh pada anak-anak saat demam, karena memang sifat utama bahannya yang mendinginkan.
Hania saat di kalimantan dan memakai bedak dingin (pupur) |
Mungkin karena ingin kembali mengangkat tradisi kecantikan ini, Ovale memproduksi Ovale bedak dingin, Ovale yang kita tahu produk-produknya yang modern dan praktis, hal ini juga diterapkan pada Bedak dingin Ovale, proses produksi yang higienis dan berteknologi yang modern menjadikan Ovale bedak dingin ini aman dan tak tercemar, apalai kemasannya yang berupa aluminium foil berflip-cap membuatnya bisa ditutup rapat kembali setelah digunakan, jadi tidak terkontaminasi, bahan-bahan yang digunakan juga alami, dengan perpaduan beras berkualitas dan bubuk mutiara serta bahan alami lainnya menjadikan Ovale bedak dingin seperti penyempurna perawatan alami yang sudah lama ada di Indonesia, itu yang disampaikan Ibu Meliana (Group Brand Manager Ovale) saat peluncurannya.
Ada dua varian Ovale bedak dingin yaitu dengan ekstrak mutiara untuk mencerahkan dengan kemasan dominan warna pink dan dengan ekstrak mutiara dan teh hijau khusus untuk kulit berjerawat dengan kemasan dominan warna hijau.
Sebenarnya para blogger yang hadir di acara itu sehari sebelumnya sudah
dikirimi produk yang akan dilaunching untuk kami coba dirumah, saya yang
juga kebetulan biasa pakai bedak dingin ngerasa engak ada salahnya
mencoba, toh.. ini diklaim dari bahan alami yang biasanya enggak akan
membawa efek buruk ke kulit.
Dari pengalaman saya memakai bedak dingin Ovale ini lumayan bagus sih hasilnya, kulit terasa adem dan lebih cerah juga saat memakai kosmetik lebih gampang nempel, karena kulit saya cenderung normal dan ndablek jadi enggak ada efek buruk yang saya dapat, mungkin untuk yang berkulit sensitif ada baiknya mencoba sedikit dulu dan melihat bagaimana hasilnya.
Cara melarutkan Ovale bedak dingin ini juga praktis koq,
- Siapkan semua bahan seperti mangkuk kecil, air dan kuas, selain tentu saja bedak dingin Ovale
- Lalu campurkan 8-10 butir bedak dingin dengan sedikit air,
- Tunggu sesaat, sekitar 10 menit, lalu lumatkan menjadi semacam bubur dan ramuan itu siap dipakai.
siapkan bahan-bahan |
larutkan Ovale bedak dingin dengan sedikit air |
Tunggu sesaat, lalu lumat |
- Setelah larutan Ovale bedak dingin siap, selanjutnya aplikasikan ke wajah, caranya seperti kita memakai masker, sebaiknya larutan jangan terlalu encer, agar lebih mudah diaplikasikan, pakai kuas untuk meratakan keseluruh wajah dan leher,
- Tunggu sampai mengering dan agak kaku, lalu bersihkan dengan menggunakan handuk yang sudah di rendam denan air hangat, fungsi handuk selain mengangkat masker juga sekaligus mengangkat sel kulit mati agar wajah lebih halus,
- Terakhir basuh kembali wajah menggunakan air dengan suhu ruang agar pori-porinya kembali tertutup, dan rasakan kulit wajah yang lebih halus dan cerah.
Aplikasikan Ovale bedak dingin dengan kuas kewajah |
Tunggu sampai kering |
Bersihkan dengan handuk hangat lalu basuh dengan air dingin |
Cantik deh.. |
Secara keseluruhan kalau menurut saya produk ini rekomen banget, apalagi saya memang orangnya yang agak malas melakukan perawatan karena sering ngeri lihat efek buruk dari produk kecantikan yang berbahan kimia keras dan berbahaya, tapi kayaknya untuk Ovale bedak dingin ini pengecualian deh.. dan satu lagi aroma dari Ovale bedak dingin ini menyenangkan lho, harumnya lembut, selain alami dan cocok dikulit saya, juga agar tradisi berbedak dingin asal Indonesia tetap hidup.
Dan akhirnya pengalaman ikut hadir di acara yang banyak perempuan cantik didalamnya, saya juga cantik .. *apaan sih* dan memakai bedak dingin yang sudah modern bakal jadi cerita menarik ke anak-anak, memang menjadi Mama itu seru.
ihiyyy seru yaaa dan kinclong berkat bedak dingin :)
ReplyDeletehehe..iya teh, kayaknya aku cocok deh.. kelihatan cling gitu.
Deleteacara kayak gitu yg di undang pasti cuma beauty blogger aja ya :D diskriminasi ah
ReplyDeleteHehehe.. enggak juga saya blogger gado-gado juga diundang.
Deleteboleh nih bedak dinginnya..
ReplyDeletebiasanya aku dibikinin sm mbah, nah berubung mbah sdh meninggal en tdk ada yg bikinin lg, jd aku bs pakek bedak dingin ini deh..
tengkiu infonya ya mak
Turut berduka buat Embahnya yah.. iya enak adem rasanya :)
DeleteJadi ingat dulu pas SD liat kakak suka pake bedak dingin. Bagus ya tradisi kecantikan itu kini dikemas dgn lebih modern.
ReplyDeleteSalam kenal mba. :-)
bentuk sama khasiatnya sama sebenarnya, cuma ini mungkin lebih higienis yah..
Deletesalam kenal juga.
Ehh kow saya baru tau ada bedak dingin Ovale? Biasanya malah suka nitip sodara di kalimantan..
ReplyDeleteWah asyikk sekarang gak peelu jauh2 belinya
Emng masih baru sih.. bagus koq kalau cocok produknya.
DeleteKulit muka jadi bersinar Mbak ^^
ReplyDeletehehe.. jadi cling..
Deletehahay, bedak dingin bikin seger di muka ya Mbak,
ReplyDeleteiya ... kenceng rasanya
DeleteAiih, kek nya nikmat kali ya mba, sampe merem2 gituu :D
ReplyDeletehehehe.. itu sih bisaan yang motoin aja..
Deletekoq kita ga ketemu di event ya Mba?
ReplyDeleteaku mau rutin pake ovale, wanginya enak hehehe