Saturday, September 19, 2015

Pesta Buah Sunpride di Fruit Summit 2015



Saat mendengar kata Fruit Summit apa yang ada dalam pikiran kita ? pasti bayangan banyak buah atau musim buah, dan inilah yang sedang terjadi di La Prisma, La Piaza Kelapa gading ruangan berbentuk prisma itu hari Sabtu tanggal 19 September 2015 kemarin disulap oleh team Sunpride jadi istana buah, pokoknya ada buah dimana-mana.

Acara Fruit Summit 2015 ini sebenarnya acara agenda rutin dua tahunan, yang diadakan oleh PT.Sewu Segar Nusantara pemilik merek Sunpride, acara gathering khusus untuk media dan blogger ini untuk mengapresiasi para blogger dan media yang telah memperkenalkan produk-produk Sunpride sebagai bagian dari gaya hidup sehat di masyarakat.

Saya yang Alhamdulillah dapat undangan karena mengikuti lomba foto yang diadakan Sunpride di medsosnya lumayan kaget sih pas masuk ruangan acara.. waduh banyak buah , kayaknya selama saya ikut acara acara Fruit Summit ini yang paling berbuah, ya ealah namanya juga acara pesta buah.






Berangkat dari rumah sekitar jam 9 pagi, saya diantar suami naik motor (dan ini masih saya sesali sampai sekarang) karena pas pulang bawaan buahnya banyak banget dan lumayan kerepotan kalau bawa motor, harusnya pake mobil atau sekalian pick up hehe..

Sebelum acara dimulai peserta bisa mengikuti berbagai macam game yang disediakan seperti memasukkan buah-buahan dalam kotak atau memasukkan pisang yang diikat dengan tali kedalam botol, dan ga salah kalau namanya Pisang Pusing, saya aja sampai keliyengan ikut game yang satu ini, disetiap game peserta akan mendapatkan hadiah berupa uang mainan yang nantinya bisa ditukar dengan buah-buahan Sunpride


game seru di Fruit Summit, foto pinjem www.evrinasp.com


Acara dibuka oleh MC yang berkostum kuning mirip pisang Sunpride *bajunya maksud saya, karena suasanannya santai dengan beberapa sofa santai berbentuk mirip kacang diletakkan lesehan begitu saja didepan panggung utama, dan terbukti duduk disofa itu bikin saya dan anak-anak merasa nyaman, malah Hania sempet ketiduran disofa itu.

Sofa nyaman yang bikin Hania ketiduran

Ternyata event Fruit Summit ini sudah yang kedua kalinya digelar, yang pertama di tahun 2013, dan pelaksanaannya di tahun ini dengan mengusung tema 100% Buah Nusantara, dan hal ini ditandai secara simbolik dengan Ibu Lutfiani Azmawie selaku Marketing & Communication Manager memotong tumpeng dan diberikan kepada Bapak Martin M. Widjaya selaku Managing Director Sunpride.

acara pemotongan tumpeng

 Setelah pemotongan tumpeng acara dilanjutkan dengan talkshow, pembicara pertama Bapak Martin mewakili Sunpride, beliau menceritakan bagaimana sistem distribusi dan quality control yang diterapkan Sunpride sehingga bisa merajai pasar buah lokal bahkan mengekspor ke berbagai negara, wuiss salut, itu artinya Sunpride sudah membawa nama Indonesia di kancah Internasional.

Pembicara kedua adalah  Mas Jansen Ongko, seorang National Fitness & Health Educator. Mas Jansen yang bertubuh atletis ini menyampaikan tentang manfaat buah-buahan beserta fakta dan mitosnya. Sebagai health educator, Mas Jansen menyampaikan kalau ingin diet tidak harus enggak makan nasi, justru nasi tidak terlalu berbahaya, yang berbahaya adalah lauknya. Kalau sudah ketemu lauk yang enak, biasanya suka nambah kah, nah itu yang membuat obesitas. Mas Jansen menyarankan kalau mau diet memang sebaiknya memperbanyak makan buah-buahan atau mengganti cemilan dengan buah-buahan.




 Ternyata tidak hanya berbicara kedua narasumber kita ini juga sempat dikerjai lho.. dengan ikut lomba makan pisang, dan ternyata Mas jansenlah yang menang.*sudahketebak.

Setelah talkshow berakhir ternyata masih ada acara seru lain, yaitu lomba membuat rujak, dan pastinya saya ikut donk.. meski enggak yakin banget bakal menang, tapi seru aja.


Lomba ngerujak yang bikin heboh.
Meski satu juri bilang kalau rujak saya the best, tapi juri yang lain enggak setuju dan menempatkan saya diurutan kedua, huwaa.. padahal kata anak saya rujak saya yang paling enak, yaa, namanya bikinan Emaknya :) , tapi ternyata semua peserta mendapat hadiah, jadi enggak sedih-sedih banget sih..

Setelah acara rujakan ini selesai, panitia mempersilahkan kami makan siang, dan mengajak pihak media naik kelantai dua ruangan untuk melakukan press conference, tapi sebenarnya kami agak kurang bernafsu menyantap makanan yang disediakan karena sepanjang acara tadi cemilan buah-buahan terus mengalir, dan terbukti itu bikin agak males makan.

Sekitar jam 1 siang acara kembali digelar kali ini acara pengumuman-pengumuman, nah ini yang paling ditunggu, termasuk saya.

Pengumuman pertama pemenag Livetweet selama acara, selanjutnya pemenang best costume.

Pengumuman selanjutnya dari lomba foto yang digelar selama 1 minggu full dan menceritakan keseharian dengan mengkonsumsi buah-buahan lokal Sunpride, dan Alhamdulillah lagi saya mendapat juara 2 dengan membawa pulang hadiah uang tunai Rp.750 rb plus parcel buah, plus persediaan buah selama 3 bulan, lumayaan, pemenang pertama di menangkan oleh Faldy Efadua yang berhasil menggondol Smartphone Samsung ditambah plus-plus tadi.

pemenang lomba foto

 Dan terakhir yaitu pengumuman lomba blog, dan ternyata Mbak Evrina Budiatuti sang pemilik evrina.com dapat juara pertama , dan hadiahnya selain Iphone juga buah seberat berat badan, disinilah serunya acara ini pemenang naik keatas timbangan dan ditimbang setara dengan buah yang akan diperolehnya.


sesi penimbangan buah hadiah
 Juara dua diaraih Mbak Arin Murtiyarini, yang juga mendapatkan buah separuh berat badannya, karena Mbak Arin badannya ramping jadi pas ditimbang gampang bergerak naik keatas, beda dengan sang juaara 3 Mas Agung Han yang mendapatkan buah seperempat berat bdan, itu kayaknya timbangannya dieem enggak gerak-gerak, jadi buahnya ditambh terus, intinya kalau mu ikut lomba blog di Fruit Summit ini gemukin badan dulu..hehe

Mbak Arin pas ditimbang versus buah Sunpride

 Dengan ditimbangnya buah untuk para pemenang itu artinya acara ini berakhir,tapi enggak langsung pulang begitu saja, ambil goodie bag dan beli buah-buahan Sunpride dengan harga super murah dan pakai uang khusus pula dari hasil main game tadi, jadilah setiap peserta bawa buah-buahan supermarket ini seabreg-abreg, benar kata salah satu teman kalau mau ikut acara Fruit Summit jangan lupa sediakan karung buat ngangkut buah-buahan yang disediakan

bawa oleh-oleh sebanyak ini.




team sukses acara Fruit Summit 2015















10 comments:

  1. Kalau fruitsummit bawa pickup ya..noted !

    ReplyDelete
  2. Kalau acara sunpride memang harus bawa trolley, biar banyak yg bisa diangkut :)

    ReplyDelete
  3. Menarik ya acara fruitsummit ini. Buah-buahannya segar dan acaranya seru ^^b

    ReplyDelete
    Replies
    1. seru banget Mbak kembar, makasih dah mampir..:)

      Delete
  4. wah selamayt ya mbak menang lomba fotonya, aku gak sempet ikutan lombanya waktu itu

    ReplyDelete
    Replies
    1. ooh enggak ikut, coba ikut bisa sekalian nebeng akunya hehe..

      Delete
  5. I high appreciate this post. It’s hard to find the good from the bad sometimes, but I think you’ve nailed it! would you mind updating your blog with more information? http://pestadomino.com

    ReplyDelete
  6. Thank you so much for sharing this great blog.Very inspiring and helpful too.Hope you continue to share more of your ideas.I will definitely love to read. visa india in linea

    ReplyDelete